Sunday, March 1, 2020

Pengalaman Kerja di Africa Untuk Pertama Kali

Setelah saya menceritakan pengalaman saya dalam perjalanan saya menuju kota Bamako di Mali, sekarang saya akan menceritakan kesan saya bekerja di perusahaan yang baru ini.



Saat ini saya bekerja di Manutention Africaine Mali (MAM), dealer alat berat dengan merk CATERPILLAR, dengan posisi sebagai AFA Expert (Applied Failure Analysis). Expert coyyyy.... Hahahaha....
Tugas utama saya adalah "menghasilkan" laporan tentang kerusakan component yang dikirimkan ke CRC (Component Rebuild Center) dalam tenggat waktu yang sudah ditentukan dan delivery knowledge kepada team service analyst yang ada disini (semuanya orang lokal). Sehingga dikemudian hari posisi saya ini bisa dilakukan oleh orang lokal tanpa mengharapkan menggunakan expat atau orang luar Mali.

The Tampan Man

Kendala pertama yang saya hadapi disini adalah bahasa. Sekedar informasi, 85% penduduk disini menggunakan bahasa Prancis sebagai bahasa sehari-hari dan 20% nya bisa berbahasa Inggris. Utamanya mereka menggunakan bahasa "Bamala" sebagai bahasa lokal mereka.
Bahasa yang digunakan pada report AFA adalah bahasa Inggris karena report dikirimkan ke CAT atau customer, dan sebagian besar customer nya adalah perusahaan Canada-America. Customer terbesar adalah B2GOLD.

Kami yang ada di CRC sekitar 50% bisa berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris namun saat akan membuat laporan, bahasa yang disampaikan tidak sama dengan bahasa komunikasi sehari-hari. Ini yang menjadi pekerjaan terbesar disini dalam pembuatan laporan kerusakan komponen.

With Jesus Gomez

Saya memiliki teman duet/tandem yang berasal dari Colombia yang bernama Jesus Gomez (sebenarnya namanya sangat panjang, cuman2 kata itu saja yang saya ingat). Pengalamannya sudah lebuh dari saya, sehingga saya banyak belajar dari dia. Sebelumnya dia ditempatkan di MAURITRAC yang berada di Mauritania di site Tasiast dengan customer KINROSS.

With Christophe Loarec

Pekerjaan diposisi ini sangat melelahkan, dimana kita harus membuat laporan sesempurna mungkin sehingga dapat diterima secara logika oleh customer maupun CAT, namun membutuhkan waktu yang sangat panjang. Sangat berbeda dengan dimana saya pernah bekerja sebelumnya. Team analyst di CRC cukup membuat laporan berdasarkan actual component yang dilihat, dan laporan tersebut kemudian dikirimkan ke site untuk disempurnakan kembali dengan data-data yang ada disite oleh team analyst atau techcom. Sehingga disini saya belajar banyak tentang membaca VIMSPc, SIMSi, SOS Report yang kesemuanya itu pernah saya lakukan namun tidak semendalam seperti yang ada disini karena detail-detailnya harus dibahas.

Harta Yang Paling Berharga Adalah Keluarga

Sangat menguras tenaga dan pikiran, apalagi saat laporan tersebut perlu di revisi. Semangat yang saya perlukan untuk bekerja disini saya dapatkan melalui doa, semangat dari keluarga yang ada di Indonesia, dan terutama dari doa-doa keluarga. Saya sangat bersyukur memiliki keluarga yang sangat perhatian dengan saya.

Semoga kita bertemu dilain kesempatan dengan penuh suka cita. Oia, tanggal 11 Maret 2020 nanti saya akan pulang ke Indonesia. Tanggal 13 pagi sampai di Balikpapan. Semangat!!! Tuhan beserta kita semua.

1 comment:

  1. Semangat Papa ganteng... Tuhan memberkati keluarga kita. Love you always

    ReplyDelete